Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Widget HTML #1

Keindahan Adalah Kehidupan Saat Ia Menyingkap Cadar Keramatnya, 9 Prosa Romantis Cadar Bergetar

Kumpulan Prosa Romantis dan Galeri Foto



Prosa Romantis- Apa itu keindahan? Adalah seperti kuntum bunga mengambil wangi dan kehidupanya dari debu. Sang jiwa meraup kekuatan cinta dari jiwa-jiwa sunyi yang menuju telaga pengabdian tanpa batas.

Catat! Keraguan dalam cinta adalah dosa, Kekasih. Sebab dari manisnya cinta kasih sayang kita mampu akan menahan derita kemiskinan menyakitkan, pahitnya kesengsaraan dalam sabar  dan tersiksanya perpisahan dari orang-orang terkasih.

Demikian begitu banyak yang bisa diungkapkan dengan kata-kata indah atau prosa. Bahkan ia pun bisa menjadi obat mujarab stress, penghibur gundah, penawar sukar.

Apa itu prosa? Adalah  rangkaian kata bebas tidak terikat rima, sampiran, bait namun lebih pada rangkaian diksi indah. Membaca prosa romanti agar semuanya terasa manis. 


Keindahan Adalah Kehidupan Saat Ia Menyingkap Cadar Keramatnya, 9 Prosa Romantis Cadar Bergetar! Cekidot: 


1.Prosa  Cadar Berkuda, Sega Banar

 

Bangun kekasihku! Bangun! Karena jiwa telah memanggilmu dari lautan ketakutan sedangkan aku menunggumu di sini. Berteman sepi dan keputusasaan. Adakah kita akan bersama? Entahlah.

Sega dalam bahasa dayak artinya cantik. Kiranya sega babar adalah kecantikan yang berpendar.

Kecantikan bukan selaksa bentuk tubuh, ia adalah pekerti. Lembut sebagai penentram, lugas tanda ketegasan. 

2. Prosa Cadar Panah Asmara



Keindahan adalah kehiduapan, dikala ia menyingkap cadar dari wajah keramatnya. Sedang kaulah kehidupan itu! Dan kaulah cadar itu.

Seperti halnya sebuah anak panah yang lepas dari busurnya tidak bisa kembali. Demikian itu jatuh cinta. 

Sebuah cinta yang datangnya dari hati naik ke mata. Jika hati sudah cinta, semua yang nampak adalah keindahan. 

3. Prosa Romantis Cadar Panah Cinta 



Keindahan iyalah keabadian yang memandang kaca bening tanpa warna. Sedangkan kaulah kaca itu dan kaulah kebadian itu. Ngerti ngak?

Oleh karena sebelum memutuskan untuk melepaskan panah cinta. Pastikan segalanya jelas lagi tegas. 

Tersebab sekali melesat tidak akan pernah kembali. Apapun yang terjadi jangan pernah sesali. 



4. Prosa Romantis Cadar  Cantik Gaul 



Bersamamu dalam urapan semesta sungguh indah, Kasih. Seperti hati sang penyair dikalungi lentera dan sutra. Namun sungguh jahatnya kehidupan cintaku, layaknya hati penjahat yang mengintai dalam kekejaman dan kecemasan.

Terkadang aksarapun butuh jeda agar bisa dieja. Demikian sebuah perasaan, jangan terlalu dilawan sebelum akhirnya kehilangan. Jangan pula terlalu dibebaskan sebelum akhirnya tidak terkendali. 

Demikian cara terbaik menjalani kemudian jaman. Gaul bukan berarti melupakan nilai sebuah cinta keabadian. 


5. Prosa Romantis Cadar Tatapan Maut 



Kekasihku, cinta telah turun dari surga dengan berbagai bentuk dan rupa. Namun kesan mereka tentang duina hanyalah satu. Api yang sangat kecil menyinari hati manusia bagaikan obor yang menyala, turun dari surga untuk menjadi penerang jalan para pendosa.

Cahaya bukanlah sinar yang membakar spora dalam kegelapan. Cahaya bukanlah pekat gelap mata. Cahaya cinta artinya penerang hati nurani. 

Demikian cinta menjadi murni saat dengan tulus dan ikhlas. Jika kamu menemukan cinta seperti itu? Rengkuhlah hingga maut menjemput. 

6. Prosa Cinta Cadar  Elegan  Gaul 



Apa itu cinta? Hingga detik ini tidak ada satupun dari penyair dan pujangga yang benar-benar mampu memahami apa itu cinta. Karena cinta sendiri adalah pengabdian bukan tututan.

Elegan artinya melakukan keindahan diwaktu y tepat, pada tempat yang tepat. Memahami bahwa semua dunia ini hanya ilusi dan hanya cinta sejati yang abadi.

Cinta adalah sebuah misteri, tidak ada satupun yang tau pasti. Kendati demikian satu hal yang pasti cinta bisa dirasakan oleh hati.

7. Prosa Cadar Bergetar Berbagi Indahnya Cinta



Apa saja yang pernah kamu lakukan, perlihatkan atau alami. Semua itu untuk menunjukan kecintaanmu padaku sehingga memberi kebahagiaan. Dan kamu harus membiarkan  semua yang aku lakukan karena aku mencintai kau, ia dan dia. Emmm bisa aja?

Kiranya cinta seperti ranting pohon yang bercabang. Bila salah satu ranting itu patah ia menderita hanya tidak mati.

Olehnya perkuat cabang itu dengan keteguhan karena Sang Maha Cinta agar berbunga dan berbuah. 

8. Prosa Romantis  Cadar  Bertiga Lebih Baik



Betiga dalam satu tujuan yaitu hanya demi satu! Jalan cinta untuk Sang Maha Cinta. Karena pengabdian sendiri tidak pernah menuntut apa-apa! Kecuali rela menahan perihnya emosi, sesaknya berbagi. Yakin kuat? Jawab

Saat kebersamaan karena Sang Maha Cinta dalam satu tujuan yang sama. Maka naluri langit akan bergetar. Melihat perjuangan anak manusia tanpa gentar.

Rela berkorban segalanya demi cinta dan menyambut hari-hari seindah surgaloka.


9. Prosa Cadar Aksara Kebebasan Jiwa 



Biarkan saja mereka berkata apa tentang cinta. Karena pada akhirnya cinta tidak mengenal apa kata mereka.

Sungguh manusia membangun penjara yang sempit dalam pikirannya. Karena terbelenggu oleh nafsu dan hasrat-hasratnya sendiri.

Kekuatan yang menggerakan kita tersusun dalam kesenangan dan penderitaan. Dan ketakutan yang benar, benar indah tidak memberi apa-apa selain pendeitaan yang menyenangkan.

Konten ini semata-mata hanya hiburan saja. Penulis tidak bertanggung jawab dengan isi dan perbedaan tafsir 

Sumber Gambar/www.pintersest.com

Post a Comment for "Keindahan Adalah Kehidupan Saat Ia Menyingkap Cadar Keramatnya, 9 Prosa Romantis Cadar Bergetar "